Sabtu, 21 Januari 2012 19:03:31 WIB
Reporter : Deni Ali Setiono

Gresik (beritajatim.com) - Pelatih Persegres Fredy Mulli mengakui Mitra Kukar FC tampil baik sehingga mampu mengalahkan timnya 1-2 pada lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Petrokimia Gresik, Sabtu (21/01/2012).

Menurut Fredy Mulli, dua gol yang bersarang di gawangnya pada menit ke 69 oleh pemain Mitra Kukar Anindhinto dan 73 oleh Hamka Hamzah tidak lain disebabkan kurang konsentrasinya pemain belakang mengawal pergerakan dua pemain tersebut.

"Sebelumnya saya mengucapkan selamat buat tim Mitra Kukar apapun hasilnya inilah permainan sepak bola meski kami bermain di kandang sendiri," ujarnya kepada wartawan.

Diakui Fredy Mulli, dua gol yang tercipta yang dilakukan pemain Mitra Kukar sebetulnya tidak perlu terjadi jika pemain di babak kedua lebih konsentrasi lagi. Pasalnya, di babak kedua pemain Mitra Kukar mencoba mengejar ketinggalan setelah pemain kami Marwan Mustafa Sayedeh menciptakan gol cepat di menit ke 2.

"Setelah kami unggul dulu hingga babak pertama. Permainan anak-anak sedikit kendur dan kondisi ini dimanfaatkan pemain Mitra Kukar ganti mengendalikan permainan sehingga mampu menciptakan dua gol dalam 4 menit," tuturnya.

Disinggung mengenai pergantian pemain belakang yang menjadi titik lemah pertahanan Persegres. Dikatakan Fredy Mulli, dirinya tidak menyalahkan pemain belakang yang diganti yang semula memasang Lan Bastian lalu diganti Rudianto akibat Lan Bastian cedera.

"Soal pergantian pemain itu semua pemain harus siap dan tidak perlu menyalahkan pemain pengganti," ujar Fredy Mulli.

Kekalahan 1-2 Persegres atas Mitra Kukar merupakan kekalahan pertama bagi tim asuhan Fredy Mulli. Dengan kekalahan ini posisi Persegres tidak beranjak di urutan 14 dari 8 main sekali seri dan 5 kalah. Sedangkan gol yang dibuat anak asuh Fredy Mulli, memasukkan 12 gol dan kemasukkan 19 gol. [dny/but]

0 comments:

Post a Comment

 
Top