Ada Dutra, Persegres siap bertempur di mana saja

Sindonews.com - Tuan rumah Inter Island Cup (IIC) Zona Jawa 3 masih menyisakan masalah dengan belum resminya Gelora Bung Tomo sebagai venue. Belum adanya izin penggunaan stadion di Surabaya Barat itu membuat panitia menyiapkan alternatif lain, yakni Gelora Bangkalan, Madura.

Walau berpindah tempat, tampaknya bukan masalah bagi kontestan di grup ini. Persegres Gresik United dan Persik Kediri menyatakan siap bertanding di mana saja. Kedua klub yang bakal berkumpul dengan Persebaya dan Persiba Bantul tersebut tidak memandang lokasi pertandingan sebagai kendala.

Pelatih Persegres Agus Yuwono mengatakan, dirinya lebih konsentrasi pada peningkatan performa timnya. Setelah ditahan Terengganu FA 2-2 di Stadion Petrokimia pekan lalu, dia menargetkan timnya sudah berkembang pesat saat menghadapi Barito Putra pada 6 Januari mendatang.

"Komposisi relatif sudah komplet dengan datangnya Otavio Dutra. Saya tidak masalah Inter Island Cup dimainkan di stadion mana. Terpenting adalah permainan tim, bukan lokasi pertandingan," ucap Agus Yuwono. Dia terlihat cukup percaya diri dengan keberhasilan timnya menembus semifinal East Java Tournament 2013.

Pada turnamen itu, Laskar Joko Samudro selalu berduel di kandang lawan, yakni Stadion Surajaya, Lamongan, dan Stadion Kanjuruhan, Malang. Agus menunjukkan bagaimana timnya tak terkalahkan di fase grup dan merepotkan Arema Cronous di babak semifinal. "Tim sudah membuktikan bermain di mana pun bukan masalah," cetusnya.

Uji coba lawan Barito Putra merupakan persiapan terakhir sebelum memasuki fase grup IIC yang dimulai 10 Januari. Laga tersebut sekaligus untuk menjajal komposisi lini pertahanan setelah kedatangan Otavio Dutra. Bek asal Brasil ini bakal melakoni debutnya setelah absen lawan Terengganu FA.

0 comments:

Post a Comment

 
Top