GRESIK - Gagal membujuk Jaya Hartono, akhirnya manajemen Persegres berpaling ke mantan pelatih Persidafon Dafonsoro, Agus Yuwono.

Pelatih asal Malang itu, rencananya sore nanti akan diperkenalkan manajemen ke pecinta sepak bola Gresik dalam seleksi perdana. Nama Agus Yuwono, memang tidak asing bagi pesepak bola di tanah air. Eks libero PSSI Garuda II itu termasuk pelatih muda yang cukup mumpuni. Namun, dengan masuknya Agus Yuwono akan menambah kursi panas pelatih Persegres.

Maklum, sejak mengikuti kompetisi Indonesia Super League (ISL) selama dua musim. Persegres kerap kali melakukan gonta ganti pelatih. Tidak tanggung-tanggung, ada 6 pelatih yang menempati kursi panas terpaksa harus terpental. Sedangkan Agus Yuwono termasuk pelatih ketujuh yang direkrut oleh manajemen.

Sebelumnya, pelatih yang pernah menukangi Persegres diantaranya Gomes de Oliviera, Fredy Mulli, Abdulrrahman Gurning, Djoko Susilo, Suharno, dan Widodo C.Putro.

Ketua Umum Ultrasmania supporter fanatik Persegres Ludiono mengatakan, apapun yang dipilih manajemen, intinya Ultrasmania tetap meminta terbaik dan ada action di lapangan. Bahwa, Persegres serius mempersiapkan diri baik mengikuti turnamen Piala Gubernur Jatim 2013 maupun kompetisi tahun depan.

"Dengan waktu yang mepet ini kami berharap manajemen Persegres bisa mempertimbangkan lagi, mengingat mempersiapkan tim yang baik, tidak bisa instan," katanya, Jumat (15/11/2013).

Ia menambahkan, soal perekrutan pelatih pihaknya menyerahkan semua ke manajemen Persegres. Namun demikian, Ultrasmania juga berharap manajemen memilih pelatih yang berkualitas untuk mengangkat prestasi Gresik lewat sepak bola.

"Saat mendengar Jaya Hartono bakal bergabung, Ultrasmania optimis eks bek kiri timnas itu bisa mengangkat prestasi Persegres. Tapi, dengan datangnya Agus Yuwono memang sedikit asing tetapi pelatih muda ini juga cukup mumpuni," tambahnya.

Di era masih menjadi pemain timnas, sosok Agus Yuwono termasuk pemain seangkatan dengan Nil Maizar, Rocky Putiray, dan kiper Listianto Rahardjo sewaktu berkostum PSSI Garuda II. Pelatih kelahiran Malang itu, juga pernah menangani Persik Kediri dan Persijap Jepara. [dny/kun]

Sumber : beritajatim.com

0 comments:

Post a Comment

 
Top